EARTH HOUR Switch Off 2023 Kembali Hadir di Makassar Kampanyekan Penghematan Energi

RADARMAKASSAR.co.id – Dalam rangka mendukung upaya penghematan energi, Makassar akan
kembali ikut berpartisipasi dalam pergelaran kampanye global EARTH HOUR Switch Off 2023, yaitu
pemadaman listrik serentak secara global selama satu jam pada Sabtu, 25 Maret 2023 pukul 21.30-
22.30 WITA.

Seremonial aksi tersebut akan berlangsung di Trans Studio Mall Makassar dan disiarkan
melalui Instagram Earth Hour Makassar.
EARTH HOUR sendiri merupakan sebuah kampanye global yang diinisiasi oleh WWF (World Wide
Fund for Nature).

Bacaan Lainnya

Indonesia turut terlibat dalam kampanye ini dimulai sejak tahun 2009 di Jakarta
dibawah naungan WWF Indonesia. Sementara itu, Kota Makassar melaksanakan kampanye EARTH
HOUR pertama kali pada tahun 2011 dan secara resmi pula dinyatakan menjadi bagian dari EARTH
HOUR Indonesia pada tahun 2012.

“EARTH HOUR Switch Off 2023 di Kota Makassar tahun ini yang bertajuk tagline Makassar Gelap
2023 merupakan agenda tahunan EARTH HOUR INDONESIA di bawah naungan WWF (World
Wide Fund for Nature),”Kata penanggungjawab kegiatan, Alfira Yuniar, Jumat (24/3/2023).

Kata dia, Kampanye ini diinisiasi sebagai bentuk komitmen dalam penyelamatan bumi
serta sebagai simbol kontribusi dalam melawan perubahan iklim.

“Seremonial EARTH HOUR di Kota
Makassar yang telah berlangsung pada tahun ke-12 ini mengusung tema “Small Action Matters” sebuah harapan dari Volunteer Earth Hour Makassar tentang bagaimana sebuah langkah kecil dapat
memberi dampak yang besar untuk Bumi kita,” tuturnya.

Lebih lanjut, Ia mengatakan witch off juga bermakna, walaupun hanya 1 jam saja
namun itu merupakan titik awal dari kesadaran akan penghematan energi, tentu himbauan tersebut
ditujukan kepada masyarakat Kota Makassar untuk menjaga kebersihan lingkungan sehingga dapat
berdampak pada keseimbangan keanekaragaman hayati.

“Sebagai bentuk dukungan terhadap aksi ini, Pemerintah Kota Makassar telah menerbitkan surat
imbauan kepada seluruh PTN/PTS, SKPD, BUMN dan BUMD, Camat dan Lurah, Dirut Perusda,
Korporasi, serta seluruh elemen masyarakat Kota Makassar untuk dapat berpartisipasi memadamkan
listrik yang tidak terpakai selama satu jam pada 25 Maret 2023 pukul 21.30-22.30 WITA mendatang,” Paparnya.

Muh. Iqbal Ahkam selaku Koordinator EARTH HOUR Makassar juga menegaskan bahwa melalui
kegiatan ini diharapkan partisipasi masyarakat secara penuh dan aksi ini bisa menjadi aksi sederhana
yang membawa dampak dan perubahan serta membawa masyarakat untuk lebih sadar akan pentingnya
merawat bumi.

“Harapan kami, semoga aksi seperti ini menjadi awal dari kesadaran akan penghematan energi dan
kesadaran akan perubahan iklim. Teruntuk masyarakat luas baik secara individu, bisnis, korporasi,
maupun pemerintah, kami berharap semoga kita bisa bersinergi dan berkolaborasi dalam merawat
dan menjaga bumi serta terus membiasakan diri menjadi bagian dari aksi-aksi kecil yang dapat
membawa dampak dan perubahan besar bagi keberlangsungan hidup bumi kita.”, ujar Iqbal. (Nca)

Adapun momentum pemadaman listrik serentak pada EARTH HOUR Switch Off #Makassar Gelap
2023 akan dipusatkan di beberapa titik di kota Makassar, di antaranya:

  1. Trans Studio Mall Makassar
  2. Monumen Pembebasan Irian Barat – Monumen Mandala
  3. Anjungan Pantai Losari
  4. Lapangan Karebosi Makassar
  5. Sejumlah hotel di Kota Makassar
  6. Sejumlah ruas jalan di Kota Makassar ;
  • Jl. Metro Tanjung Bunga
  • Jl. Lamaddukkelleng
  • Jl. Somba Opu
  • Jl. Penghibur
  • Jl. Sudirman
  • Jl. Ratulangi
  • Jl. Haji Bau
  • Jl. Datu Museng
  • Jl. Rajawali
  • Jl. Sultan Hasanuddin

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *