RADARMAKASSAR.co.id – PT Hyundai Motors Indonesia memberikan penyegaran untuk STARGAZER Active. Pembaharuan ini untuk meningkatkan kenyamanan bagi para pelanggannya.
Head Of Public Relations at HMID Uria Simanjuntak menjelaskan bahwa STARGAZER Active kini dilengkapi dengan velg alloy berukuran 16 inci, sama seperti STARGAZER Trend. Sebelumnya, STARGAZER Active menggunakan velg baja berukuran 15 inci.
“Penggunaan velg alloy yang lebih ringan daripada velg baja memungkinkan kendaraan untuk bergerak dengan lebih lincah, memberikan pengalaman berkendara yang lebih baik bagi pengguna. Velg alloy juga lebih kuat dan memiliki desain yang lebih menarik,” ujar Uria dalam Media Workshop Hyundai, Selasa (16/5/2023).
Selain itu, kata dia, varian ini sekarang dilengkapi dengan tipe AC Double Blower, mirip dengan model STARGAZER Trend, Style, dan Prime. Sebelumnya, STARGAZER Active hanya dilengkapi dengan sistem sirkulasi udara di bagian belakang AC kendaraan.
“Sistem AC belakang yang diperbaiki membuat STARGAZER Active mampu menghasilkan udara dingin secara maksimal di dalam kabin, memberikan kenyamanan yang lebih baik bagi semua penumpang selama perjalanan,” jelasnya.
Lebih jauh, Uria mengungkapkan STARGAZER dirancang khusus untuk pasar Indonesia. Hyundai memahami bahwa konsumen Indonesia menyukai desain eksterior yang ekspresif.
Hyundai telah melengkapi STARGAZER dengan Lampu Belakang Distinctive H, di mana huruf H yang simetris melambangkan keseimbangan, kesatuan, dan keharmonisan yang menghubungkan Indonesia dari Timur hingga Barat. Desain lampu depan dan belakang STARGAZER memberikan tampilan yang dinamis dan futuristis pada kendaraan.
STARGAZER juga memiliki ruang interior yang luas, didukung oleh ruang penyimpanan yang optimal dengan lebih dari 20 kompartemen penyimpanan. Ini termasuk kotak sarung tangan, tempat penyimpanan di konsole, tempat gelas pada sisi pintu, dan ruang bagasi dengan kapasitas 200 liter di belakang baris ketiga, yang dapat diperluas menjadi 585 liter di belakang baris kedua (ketika baris ketiga dilipat).
“Interior yang luas dan ketersediaan ruang penyimpanan yang banyak memberikan pengalaman yang lebih nyaman dan menyenangkan bagi penumpang,” ungkapnya.
STARGAZER dari Hyundai dilengkapi dengan Display Audio 8 inci yang sepenuhnya layar sentuh dan mudah digunakan. Display Audio ini juga didukung oleh Radio, Bluetooth, dan konektivitas smartphone melalui Android Auto dan Apple Carplay.
“Hal ini memungkinkan pengguna untuk menikmati fungsi yang komprehensif dan akses mudah ke hiburan digital, meningkatkan pengalaman berkendara secara keseluruhan,” katanya.
STARGAZER Active tersedia dalam berbagai warna eksterior, antara lain Midnight Black Pearl, Creamy White Pearl, Magnetic Silver Metallic, Titan Gray Metallic, Optic White Solid, dan Dragon Red Pearl. STARGAZER Active tersedia dalam dua pilihan transmisi dengan harga (On The Road Jakarta) sebesar Rp247.200.000 untuk STARGAZER Active MT dan Rp260.000.000 untuk STARGAZER Active IVT.(wah)