Ketua DPRD Sulsel Siap Pantau Mutu BBM, Minta Masyarakat Tak Panik

RADARMAKASSAR – Ketua DPRD Sulawesi Selatan, Andi Rachmatika Dewi alias Cicu, menegaskan komitmennya untuk memantau dan memastikan kualitas bahan bakar minyak (BBM) yang didistribusikan kepada masyarakat.

Hal ini disampaikan di tengah kekhawatiran publik yang muncul akibat isu viral dugaan pengoplosan BBM jenis Pertalite menjadi Pertamax.

Bacaan Lainnya

“Kami akan terus mengawal dan memastikan bahwa BBM yang didistribusikan kepada masyarakat tetap terjaga mutunya sesuai standar dan harga yang ditetapkan. Masyarakat tidak perlu galau karena kami akan bekerja sama dengan pihak terkait untuk melakukan pengawasan ketat,” ujar Cicu dalam keterangannya, Sabtu (1/3).

Cicu menegaskan, DPRD Sulsel akan berkoordinasi dengan Pertamina dan instansi terkait guna memastikan tidak adanya praktik ilegal dalam distribusi BBM. Ia juga menyatakan kesiapannya untuk turun langsung ke lapangan jika diperlukan.

“Kami akan turun langsung ke lapangan jika diperlukan, agar masyarakat mendapatkan kepastian dan tidak termakan isu yang belum terbukti kebenarannya,” tambahnya.

Langkah pengawasan juga akan diperkuat dengan inspeksi mendadak (sidak) di sejumlah SPBU dan depo Pertamina. Selain itu, Cicu mengajak masyarakat untuk tetap tenang dan tidak mudah percaya pada informasi yang belum terverifikasi.

“Jika ada temuan atau dugaan yang mencurigakan, segera laporkan kepada pihak berwenang agar dapat ditindaklanjuti secara transparan,” tegas Ketua DPRD Sulsel.

Cicu berharap, melalui komitmen pengawasan ini, kepercayaan masyarakat terhadap mutu BBM Pertamina dapat kembali pulih. Ia juga menggarisbawahi pentingnya sinergi antara pemerintah, Pertamina, dan masyarakat untuk menjaga distribusi BBM yang berkualitas dan sesuai standar.

“Kami ingin memastikan masyarakat merasa aman dan nyaman menggunakan BBM tanpa dihantui rasa khawatir,” tutupnya.(**)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *