Pemerintah Kota Makassar Melalui Bagian Kesra Bagi-Bagi Al Quran Al Mutqin Madina Secara Cuma-Cuma Kepada Seluruh SKPD dan Tokoh Masyarakat Se-Kota Makassar

RADARMAKASSAR.co.id – “Wakaf Al Qur’an adalah bentuk sedekah jariyah yang terbaik” hal itu tertuang dalam sabda Rasulullah yang diriwayatkan oleh HR Muslim, Abu Dawud, al-Tirmidzi, an-Nasa’i dan Ahmad.

Yang dimana artinya : Jika manusia mati, terputuslah amalnya kecuali tiga: sedekah jariah, ilmu yang dimanfaatkan, atau anak salih yang mendoakannya.

Berangkat dari hal itu, Bagian Kejahteraan Rakyat (Kesra) Pemerintah Kota Makassar melakukan pembagian Al Qur’an Al Mitqin Madina kepada pejabat SKPD, para tokoh tokoh agama, dan tokoh masyarakat seperti Rt/Rw Se-kota Makassar.

Pembagian pembagian Al Qur’an Al Mutqin Madina itu dilakukan secara cuma cuma kepada seluruh pejabat dan tokoh masyarakat seperti Rt/Rw sekota makassar.

Pembagian Al Qur’an Al Mitqin Madina Oleh Kesra Kota Makassar

“Pembangian ini kita lakukan secara cuma-cuma dan ini merupakan bagaian dari Program Kesra Kota Makassar, penyaluran dilakukan langsung oleh Kesra Kota Makassar bersama para camat dan lurah sekota Makassar,” Kata Kabag Kesra Makassar, Moh. Syarif, Senin (9/1/2023).

Kata dia, pelaksanaan pembagian Al Qur’an itu dilakukan secara serentak di 153 Kantor Kelurahan selain para pejabat masyarakat yang kurang mampu juga dilakukan penyerahan Al Qur’an tersebut.

“Pemberian ini kita lakukan pada Kepala SKPD, Camat Dan Lurah, Kepala KUA Dan Imam Imam Kelurahan, Tokoh Tokoh Masyarakat yang berada dilebih dari 2000 Lorong Wisata (Longwis) sekota makassar dengan uraian 3 Orang per Longwis khususnya warga tidak mampu (7 Longwis perkelurahan, Seluruh Mesjid dikota makassar (3 buah Al Qur’an /Mesjid),” tuturnya.

Ia mengatakan tujuan dari pemberian Al Qur’an Al Mutqin Madina untuk bagaimana masyarakat Makassar terhindar dari aksara Al Qur’an.

“Selain berharap Ridho Allah SWT kepada seluruh pejabat dan masyarakat kota makassar pada khususnya adalah membrantas buta aksara Al Qur’an serta membiasakan masyarakat muslim kota makassar membaca Al Qur’an agar mampu memahami dan mengamalkan nya dalam kehidupan sehari-hari,” tutupnya. (**)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *