RADARMAKASSAR.co.id – Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) saat ini tengah menyelidiki beberapa varian Corona terbaru. Salah satunya varian Covid-19 EG 5 atau Eris.
Menteri Kesehatan (Menkes RI), Budi Gunadi Sadikin mengungkapkan, bahwa varian baru Covid-19, Omicron EG.5.1 alias ‘Eris’ telah masuk di Indonesia sejak sekitar Juni 2023 lalu.
Kepala bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Sulsel, Ardadi menyatakan hingga saat ini Covid-19 varian baru ini belum masuk di Sulsel.
“Sampai sekarang kita belum dapatkan informasi atau data dari RS terkait dengan masuknya varian baru Covid-19 ini di Sulawesi Selatan,” kata Ardadi, Senin (14/8/2023).
Kendati begitu, ia mengatakan pihaknya terus melakukan pemantauan terhadap pasien Rumah Sakit di kabupaten kota untuk memastikan varian baru tersebut.
“Paling tidak memang protapnya adalah memantau wilayah sekitar kita kabupaten kota kalau ada angka-angka atau data-data di RS,” jelasnya.
Setelah pencabutan status pandemi, ia mengatakan pemerintah masih menggodok aturan terkait antisipasi Covid-19.
“Pemerintah pusat dan pemerintah provinsi bersama menggodok regulasi yang berkaitan dengan tata cara bagaimana antisipasi Covid-19 di daerah, sampai sekarang juga kita belum dapat juknis terbaru bagaimana status Covid-19 di daerah kita,” imbuhnya.
Olehnya itu, Ardadi mengimbau kepada masyarakat agar tetap menjaga pola hidup sehat ditengah masuknya varian baru Covid-19 di Indonesia.
“Penanganan tetap kita jalan kalau ada yang sakit tetap diupayakan untuk menggunakan masker agar tidak menulari orang-orang disekitarnya, istirahat yang cukup dan tentu saja mengkonsumsi makanan yang bergizi sambil terus berolahraga,” pungkasnya. (fdl)